Perjuangan Seorang Bocah Penderita Angleman's Syndrome


Perjuangan Seorang Bocah Penderita Angleman's Syndrome



Jakarta - Selalu terpancar di wajah cerianya karena seringkali senyuman tersungging dari bibirnya. Namun siapa sangka bila bocah manis ini ternyata tidak pernah tidur, tak bisa bicara, melihat dan berjalan.

Seorang bocah penderita menderita Angleman's Syndrome (AS) bernama Rio Vicary (1 tahun), yakni penyakit genetik langka yang menyebabkannya tak bisa tidur, berbicara dan berjalan.

Dia didiagnosa ketika baru memasuki usia 2 minggu dan harus menghabiskan sebagian besar waktunya dalam rumah sakit, dimana ia dipantau oleh banyak konsultan.  Di samping penyakit genetik tersebut, Rio ternyata juga mengidap albino yang menyebab gangguan pada penglihatan.

Bocah pemberani tersebut mendapat perawatan khusus di di Sheffield Children's Hospital, Inggris, yang mana ia melewati sebagian besar hidupnya yang singkat sejak didiagnosis sindrom itu.

"Rio melewati tiga malam dengan bermain dan tak pernah tidur. Sejak itulah saya tak berpikir mampu mengatasinya," jelas ibunya, Gemma (27 tahun), seperti dilansir Dailymail, Sabtu (14/7/2012).

Kini Rio harus memakai alat tracheostomy,  yakni sebuah tabung yang dimasukkan dalam lehernya. Gemma melakukan ini karena mengalami kejadian mengerikan saat nyawa anaknya terancam karena tersedak.



Rio mampu menimbulkan sebuah suara, namun tak pernah bisa berbicara. Anglemas’s Syndrome juga membuatnya mengalami gangguan pada perkembangan intelektual dan gangguan pada tidurnya.

Seringkali anak yang mengidap Angleman's Syndrome disebut sebagai melaikat karena selalu memancarkan wajah ceria walau berbagai kekurangan menghinggapi tubuhnya.

Bocah yang lahir terkena sindrom ini tak memunculkan beberapa ciri cacat besar, namun akan terjadi keterlambatan dalam perkembangan setelah enam bulan. Kemudian ketika berusia 12 bula baru bisa duduk dan baru bisa berjalan setelah memasuki usia 3-4 tahun.

Semoga artikel perjuangan seorang bocah penderita Angleman's Syndrome ini berguna bagi anda.

0 comments:

Post a Comment

 

Informasi Lifestyle Terpopuler Copyright © 2011-2012 | Supported by